Sinopsis film Bumi Manusia
Pasti tak banyak yang tidak tahu tentang novel ‘Tetralogi Buru’ karya penulis kenamaan Pramoedya Ananta Toer, yang sangat terkenal bahkan hingga ke luar negeri. Nah, novel pertama dari empat buku karyanya tersebut, yakni yang berjudul ‘Bumi Manusia’ akan segera diangkat ke layar lebar. Film dengan judul yang sama seperti novelnya ini akan diarahkan oleh sutradara terkenal Indonesia, Anggy Umbara, yang sebelumnya sukses dengan film “Comic 8” dan sekuelnya. Dia akan menggarap film ini di bawah bendera rumah produksi Falcon Pictures.
Kabar soal pembuatan film ini sebenarnya sudah beredar sejak tahun 2014, dan setahun kemudian sang sutradara pun akhirnya dipilih. Meski pun film “Bumi Manusia” ini direncanakan akan segera dirilis pada akhir tahun 2016, namun hingga menjelang penutupan tahun ini, belum juga ada trailer dan sinopsis resmi yang dikeluarkan oleh pihak rumah produksi maupun sutradara. Bahkan, para pemerannya pun belum diketahui hingga saat ini. Tetapi, jalan cerita film ini sebenarnya sudah bisa diketahui dari cerita novelnya yang terbit pada tahun 1980 itu.
Film “Bumi Manusia” ini nantinya pasti akan menceritakan tentang perjalanan seorang tokoh bernama Minke, sesuai dengan novelnya. Minke sendiri merupakan seorang anak pribumi yang bisa bersekolah di HBS, salah satu sekolah yang hanya bisa dimasuki oleh anak-anak keturunan Eropa pada masa penjajahan Belanda di Indonesia. Dia juga menjadi pribumi yang sangat pandai menulis, sehingga bisa membuat kagum banyak orang dan dimuat di berbagai surat kabar di Belanda. Namun, karena statusnya sebagai pribumi, dia kurang disukai oleh murid lain.
Selain itu, juga akan diceritakan kehidupan seorang perempuan bernama Nyai Ontosoroh. Pada saat itu, dia dianggap rendah, karena menjadi istri simpanan. Statusnya itu membuat dirinya sangat menderita, karena tidak bisa mendapatkan hak asasi yang sepantasnya. Film “Bumi Manusia” ini dipastikan akan sangat menarik, karena ceritanya memiliki nilai historis dan kultur yang sangat kuat dengan latar belakang antara tahun 1898-1918. Novelnya yang sudah diterjemahkan ke dalam 33 bahasa itu sendiri sempat dilarang beredar pada masa pemerintah Orde Baru. Kita tunggu saja perilisan film “Bumi Manusia” ini menjelang akhir tahun 2016.