Sinopsis PLEDGE (2019) Lengkap

Posted on

Sinopsis Pledge – Film ini mengisahkan malam penerimaan kelompok persaudaraan yang ternyata jauh lebih mengerikan daripada yang dibayangkan sebelumnya.

Jika anda penikmat film horor-thriller, anda harus menyaksikan film Pledge yang dirilis pada tahun 2019 ini. Pledge adalah film Amerika Serikat yang diproduksi pada tahun 2018 bergenre horor.

Di film ini dikisahkan tiga orang mahasiswa baru berusaha mendaftarkan diri mereka ke berbagai kelompok persaudaraan di universitasnya. Namun, mereka selalu ditolak oleh kelompok-kelompok tersebut.

Suatu hari ketiga mahasiswa tersebut mendapatkan tawaran untuk menjadi anggota suatu perkumpulan. Mereka kemudian diundang ke sebuah rumah diluar lingkungan kampus.

Film yang disutradarai oleh Daniel Robbins ini menggandeng beberapa aktor. Tiga mahasiswa baru dalam film ini dibintangi oleh Zack Weiner yang berperan sebagai David.

Dia juga menjadi penulis dalam film ini. Phillip Andre Botello berperan sebagai Ethan. Botello terkenal akan perannya di Criminal Minds, salah satu serial televisi di Amerika Serikat yang bergenre aksi dan thriller.

Satu lagi adalah Zachery Byrd yang memerankan tokoh Justin. Salah satu film yang pernah dibintangi oleh Byrd adalah Blindspot (2015).

Ketiga mahasiswa baru ini harus berhadapan dengan tiga mahasiswa anggota perkumpulan misterius. Mereka adalah Aaron Dalla Villa sebagai Max, Cameron Cowperthwalte sebagai Ricky, dan Jesse Pimentel sebagai Bret.

Sinopsis

Sebagai mahasiswa baru, tiga sekawan David, Ethan dan Justin berniat untuk menjadi anggota persaudaraan di kampusnya. Namun karena wajah dan gaya yang tidak menarik membuat mereka selalu ditolak.

Hingga suatu hari mereka menerima ajakan pesta dari seniornya ke sebuah rumah di luar wilayah kampus. Di pesta ini mereka diajak untuk menjadi anggota persaudaraan dan harus melewati sebuah ujian.

Tidak ada yang menyangka bahwa ujian ini adalah gerbang ke mimpi buruk mereka.

Sinopsis PledgeJenis film: Horor, Trailer
Sutradara: Daniel Robbins
Produser: Matthew Barrett, Keaton Heinrichs, J.D. Lifshitz, Raphael Margules, Akiva Nemetsky, Mark Rapaport
Penulis: Zack Weiner
Pemain utama: Zachery Byrd, Phillip Andre Botello, Zack Weiner
Produksi: BoulderLight Pictures, Stag Pictures
Distributor: IFC Midnight, Première TV Distribution
Tanggal rilis: 15 Maret 2019
Durasi film: 77 menit

Trailer

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.