Sinopsis lengkap film Ted 2 berawal dari John Bennet (Wahlberg) sudah bercerai dari Lori Collins 6 bulan lalu. Di sisi lain, sahabat terbaiknya Ted (MacFarlane) menikah dengan pacarnya, Tami-Lynn (Barth). Setahun kemudian, pernikahan mereka mulai memburuk, dan bertengkar hebat hingga tidak saling tegur sapa. Saat di toko grosir tempat bekerja mereka, seorang pelanggan Liam Neeson membeli sekotar Trix (makanan anak-anak) sebagai seorang dewasa ia minta hal ini dirahasiakan. Ted agak ketakutan tapi kemudian lega karena permintaannya hanya. Rekan kerja Ted, seorang wanita kulit hitam, melihat Ted dan Tami tidak marahan dan menyarankan agar mereka punya anak.
Sehingga mereka memutuskan untuk memiliki seorang anak. Ted tidak dapat memiliki anak, John setuju membantunya menemukan donor sperma. Mereka bertanya pada Sam J. Jones tapi ia menolak karena spermanya tinggal sedikit. Mereka mencoba menerobos ke rumah Tom Brady untuk mencuri spermanya, tapi gagal. Akhirnya, John menawarkan mendonorkan spermanya.
Tapi riwayat penggunaan obat-obatan Tamy-Lynn merusak kesuburannya sehingga ia tidak bisa punya anak. Pasangan ini memutuskan melakukan adopsi. Saat latar belakang mereka diperiksa, status Ted legal Ted pun sebagai seorang manusia dipertanyakan. Negara bagian Massachusetts menyatakan bahwa Ted adalah properti ketimbang seorang manusia, hal ini menjadikan Ted kehilangan pekerjaan di toko grosir. Bahkan, pernikahan Ted dan Tami-Lynn dianulir oleh negara.
John menyarankan agar mereka membawa kasus ini ke pengadilan. Mereka pun mencari pengacara, tapi karena mereka tidak punya uang, akhirnya mereka hanya mampu mendapatkan jasa pengacara magang, Samantha Leslie Jackson (Amanda Seyfried) yang ternyata suka menghisap ganja. Mereka bertiga cocok dalam hal ini dan sering menghisap ganja bersama saat mempersiapkan kasus ini.
Sementara itu, Donny (Giovanni Ribisi), yang sepanjang hidupnya menjadi penguntut Ted punya rencana. Ia sekarang bekerja sebagai pembersih toilet di kantor pusat perusahaan mainan Hasbro, di New York City. Ia meyakinkan CEO perusahaan untuk mempekerjakan pengacara terbaik (John Slattey) untuk memastikan Ted akan tetap menjadi properti. Jika mereka berhasil, maka mereka akan bisa memiliki Ted untuk diteliti dan membuat boneka Ted hidup untuk dijual ke seluruh anak-anak di dunia.
Samantha yang sudah berusaha sebaik mungkin kalah di pengadilan. Mereka berusaha menghubungi Patrick Meighan (Morgan Freeman), pengacara hak sipil yang dihormati. Mereka berharap Patrick mau mengambil kasus ini dan mengubah keputusan pengadilan. Mengemudi ke Manhattan untuk bertemu dengan Patrick, Ted menyupir dan membuat mobil mereka mengalami kecelakaan hingga ke perkebunan ganja. Mereka menginap semalam di tempat itu sambil menikmati ganja dengan kualitas terbaik. Saat itu lah, John dan Samantha menyadari perasaan mereka masing-masing.
Setelah bertemu Patrick, malah menolak mengambil kasus ini sehingga Ted merasa kehilangan harapan. Kesal melihat John dan Samantha yang justru berbahagia dengan hubungan baru mereka, Ted kabur meninggalkan mereka dan masuk ke ajang Comic Con. Penguntitnya Donny mengenakan pakaian kura-kura ninja, mencoba menculiknya. Ted berusaha menghubungi John untuk membantunya. Di situ mereka membuat kekacauan yang memprovokasi semua orang untuk berkelahi satu sama lain. Setelah berhasil mengalahkan Donny, mereka punya keluar dari arena Comic Con, namun Donny ternyata melakukan sabotase sehingga replika USS Enterprise terjatuh dan akan menyambar Ted. John berusaha menyelamatkannya, namun ia malah yang terkena replika itu.
John pingsan, Ted sangat sedih dan berusaha menyadarkannya. Di akhir cerita, John masuk rumah sakit dan kondisinya memburuk sehingga dokter berdatangan berusaha menyelamatkannya. Ted masuk ke kamar John dan sedih melihat nasib sahabatnya yang tak tertolong, tapi John malah mengagetkannya yang membuat Ted dan Samantha kaget. Ternyata John dan para dokter bekerja sama, karena ia masuk ke RS yang mengizinkan lelucon.
Ted punya berhasil mengadopsi seorang anak yang diberi nama Apollo Creed. Sementara, Ted memiliki nama belakang baru “Clubberlang” dari film Rocky. Demikian sinopsis lengkap film Ted 2, silahkan disaksikan sendiri.
Tanggal rilis:
24 Juni 2015 (Ziegfeld Theater)
26 Juni 2015 (Amerika Serikat)
Durasi tayang:
115 menit
Trailer film Ted 2:
Sutradara:
Seth MacFarlane
Produser:
Jason Clark
John Jacobs
Seth MacFarlane
Scott Stuber
Penulis:
Seth MacFarlane
Alec Sulkin
Wellesley Wild
Pemain:
Mark Wahlberg
Seth MacFarlane
Amanda Seyfried
Giovanni Ribisi
John Slattery
Jessica Barth
Morgan Freeman
Narator:
Patrick Stewart
Penata musik:
Walter Murphy
Sinematografer:
Michael Barrett
Editor:
Jeff Freeman
Perusahaan produksi:
Bluegrass Films
Fuzzy Door Productions
Media Rights Capital
Smart Entertainment
Distributor:
Universal Pictures
Negeri:
Amerika Serikat
Bahasa:
Inggris
Biaya: $68 juta
Box office: $ 144,7 juta
Sumber: Wikipedia.org, diakses 26 Juli 2015