Sinopsis The Decline (2020)

Posted on

The Decline adalah film Canada yang diproduksi oleh Couronne Nord. Film bergenre action thriller ini dirilis oleh Netflix pada 28 Februari 2020. Sebelum tersedia di Netflix, film ini pertama kali ditayangkan di Rendez-vous Québec Cinéma.

Film Quebec pertama pada Netflix ini dibesut oleh sutradara dan penulis skenario, Patrice Laliberté. Sebelumnya Patrice lebih dikenal lewat karya-karya film pendek, salah satunya bertajuk Overpass yang berhasil mendapatkan penghargaan Best Canadian Short Film pada gelaran Toronto International Film Festival 2015. The Decline merupakan film debutnya sebagai sutradara.

Karakter utama dalam film ini dipercayakan kepada Guillame Laurin. Ia memaikan karakter Antoine, seorang pria berkeluarga yang mengikuti program pelatihan bertahan hidup. Sebelum membintangi film ini, Guillame telah membintangi beberapa film lain seperti Me Without You, Mad Dog Labine, dan Genesis.

Pemeran berikutnya adalah Marie-Evelyn Lessard yang didapuk memerankan tokoh bernama Rachel. Marie-Evelyn Lessard adalah aktris Canada yang memperoleh popularitas lewat serial televisi bertajuk 19-2. Karakter Rachel yang ia mainkan adalah seorang mantan perwira militer yang merupakan penggemar survivalisme.

Selain dua pemeran di atas, berikutnya ada Réal Bossé yang didapuk memerankan karaker Alaine. Tokoh Alaine yang ia mainkan adalah seorang penggemar survivalisme paruh baya yang karismatik dan memiliki sebuah kamp pelatihan bertahan hidup. Sebelum membintangi film ini, Réal Bossé lebih sering membintangi serial televisi, seperti 19-2, Camping de l’ours, dan File D’Attente.

Baca juga: Sinopsis To All the Boys: P.S. I Still Love You (2020)

Sinopsis

Film ini menceritakan tentang enam orang penggemar survivalisme yang diundang ke kamp rahasia untuk menjalani pelatihan bertahan hidup selama beberapa hari. Mereka menjalani pelatihan untuk mengantisipasi gangguan alam, ekonomi, atau sosial yang mungkin saja terjadi di masa depan. Namun, ketika kelompok tersebut menjalani pelatihan, malapetaka justru terjadi dan pengalaman bertahan hidup berubah menjadi sesuatu yang tidak pernah mereka bayangkan.

sinopsis the declineJenis film: Bencana
Sutradara: Patrice Laliberté
Produser: Julie Groleau
Penulis naskah: Charles Dionne, Nicholas Krief, Patrice Laliberté
Pemain film: Guillaume Laurin, Réal Bossé, Marc-André Grondin
Penata musik: Jason Sharp
Sinematografer: Christophe Dalpé
Editor: Arthur Tarnowski
Produksi: Couronne Nord
Distributor: Netflix
Tanggal rilis: 28 Februari 2020 (RVQC)
Negeri: Kanada, bahasa Prancis

Plot

Seorang pria muda bernama Antoine, pasangan wanitanya, dan putrinya yang masih kecil, berlatih evakuasi darurat di rumah mereka, mengambil tas survival (bug out bag) yang berisi peralatan bertahan hidup selama 72 jam ke depan dan menghitung usaha mereka.

Pada hari berikutnya, keluarga ini menyaksikan video pelatihan bertahan hidup tentang membuat masakan yang dibuat oleh Alain, pakar bertahan hidup berusia paruh baya dan berkharisma. Berikutnya, Antoine mengemudi sendiri melalui jalanan bersalju menuju kamp terisolasi di mana dia bertemu Alain untuk sesi pelatihan beberapa hari.

Aan membangun kamp bertahan hidup, berupa kabin, rumah kaca, kandang ayam, generator, panel tenaga surya dan baterai. Penyuka bertahan hidup lainnya tiba di kamp, termasuk Rachel (mantan petugas militer), Sebastien (penyuka berburu), Anna, Francois dan David, tipe paramiliter.

Alan melatih murid-muridnya dengan senapan dan pistol, tembakan suar dan bagaimana menyiapkan hewan kecil dan menanam di rumah kaca. Murid-murid ini tinggal di kabin Alain dan tidur di tenda yang besar. Selama makan malam, Alain berkata pada mereka mengenai filosofi penyintas. Dia berkata pada mereka, mengesampingkan pandangan umum pada penyintas hidup adalah ekstrimis, dia berpikir bahwa murid-muridnya adalah contoh yang luar biasa mengenai warga yang seharusnya.

Dia berkata bahwa jika masyarakat runtuh, dia akan hidup di kampnya dan menyuplai kebutuhannya sendiri, dia mengundang Antoine berpikir mengenai membangun rumah di kamp di masa depan. Berikutnya, mereka belajar bagaimana membangun bom pipa. Alain mengatakan ke mereka, bahwa jika kejadian masyarakat runtuh, sejumlah besar imigran akan datang ke kamp dan senapan saja tidak cukup untuk bertahan. Ketika Francois ditugaskan membawa satu krat bom kembali ke kamp, tak sengaja bom meledak dan membunuhnya.

Bagaimana akhir dari kisah ini? Saksikan film The Decline di layar kaca Anda.

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.